




Pada umumnya rolade terbuat dari daging sapi/ ayam, namun di Salatiga ada satu jenis rolade unik yang menggunakan bahan dasar daun singkong. Daun singkong direbus hingga empuk kemudian digulung bersama tahu putih yang telah dihancurkan dan diberi bumbu antara lain bawang putih, garam, dan lada putih. Gulungan daun singkong ini kemudian dipotong-potong dan digoreng dengan balutan tepung atau telur. Tampilan dan bahannya sangat sederhana, tapi rasanya juara. Rolade Daun Singkong mungkin akan terkesan aneh bagi mereka yang baru melihat. Sebagian besar heran dan bertanya-tanya apakah daun singkong terasa enak kalau digoreng? Tetapi setelah mencicipi biasanya rasa aneh itu akan segera beralih menjadi rasa takjub karena kelezatannya.
Rolade Daun Singkong seolah sudah menjadi camilan wajib bagi masyarakat setempat. Bahkan warga Salatiga di perantauan pun tak bisa sepenuhnya lepas dari kebiasaan menyantap rolade. Saat sedang rindu dengan makanan kampung halaman, mereka biasa membuat Rolade Daun Singkong sendiri di rumah. Apes bagi yang tidak bisa memasak, karena mereka terpaksa harus memendam hasrat menyantap rolade hingga pulang kampung nanti. Jika sulit menemukan daun singkong, sayuran lain seperti bayam dan selada air (sering juga disebut jembak) bisa menjadi alternatif yang cukup menarik. Jembak tumbuh di daerah aliran sungai yang airnya bersih. Teksturnya cukup padat dan rasanya cukup renyah. Varian rolade jembak ini bisa anda temukan di daerah Senjoyo, salah satu tempat wisata dan sumber mata air terkenal di Salatiga. Selepas berenang, rolade jembak yang hangat bisa menjadi penawar hawa dingin yang menyergap.
Apabila dibandingkan dengan makanan khas Salatiga lainnya seperti Enting-Enting Gepuk atau Gethuk Kethek, Rolade Daun Singkong memang memiliki tempat tersendiri di hati dan lidah orang Salatiga. Bukan hal yang aneh jika jajanan rakyat nan murah meriah ini dapat dengan mudah dijumpai di sejumlah pedagang gorengan pinggir jalan maupun di toko-toko kue tradisional. Penjual tenongan (pedagang kue keliling dengan wadah tabung besar yang terbuat dari aluminium) pun tak pernah alpa memasukkan Rolade Daun Singkong sebagai salah satu menu jualannya. Dari pagi hingga malam, ada saja tempat di Salatiga yang menjajakannya. Alangkah meruginya mereka yang mengunjungi Salatiga tanpa sempat mencicipi nikmatnya Rolade Daun Singkong. Selamat mencoba!
Baca juga: Resep Rolade Daun Singkong
Juni 2013